Suatu pagi yang cerah aku yang berangkat menuju ke sekolah , sampai
disana aku tidak melakukan apa-apa karena baru saja masuk SMP , kebetulan SMP ku adalah SMP favorit , yang bisa aku lakukan hanya adaptasi diri dan berkenalan dengan anak-anak sekelas , aku mendapat tempat di 7E.
Suasana kelas sangat ramai karena beberapa anak sudah saling kenal dalam kelas
Matrikulasi dulu , sedangkan teman Matrikulasiku hanya Jasmine dan Jannah (yang perempuan) ,
yang laki-laki juga ada tapi aku tidak terlalu akrab.
Seorang guru datang ke kelasku , guru tersebut memperkenalkan dirinya , namanya
Bu Yani , orangnya kelihatan sabar , setelah itu Bu Yani mulai menata tempat duduk kami , ternyata tempat duduknya dibuat sendiri-sendiri , aku barisan paling depan.
Beberapa hari di SMP tersebut tidak aku rasakan sedikitpun rasa senang , melainkan rasa ingin tahuku tentang SMP tersebut , aku mengitari seluruh SMP , menyapa teman yang kukenal , dan sebagainya (termasuk mengenali nama-nama penjual di Kantin ^^). Pagi itu jam Biologi , aku ditugaskan untuk berkelompok , saat itu aku mengenal Amel , dia anaknya baik , kami berdua bisa akrab karena sama-sama menyukai Michael Jackson , mulai saat itu aku dan Amel berteman baik.
Suatu hari aku meminta Jasmine mengajariku menulis huruf Arab , Jasmine tidak
sengaja menyebutkan namaku dengan pelafalan Arab yang jadinya namaku jelek sekali artinya. Kebetulan temanku Fikhri ada di belakangku , dan langsung saja namaku tadi disebarluaskan ke seisi kelas , mulai saat itu namaku yang semula baik dan benar jadinya jelek (mungkin tepatnya namaku dipelesetkan jadi jelek).
Awalnya aku anggap enteng saja , tapi lama lama aku juga risih , apalagi teman sekelasku yang namanya MU (inisial) , memanggilku dengan nama plesetan tadi , bukan dengan nama asliku , saking jengkelnya aku kumasuki kaus kaki mulutnya.
SKIP TIME
Aku melewati bulan puasa dengan santai , baik di sekolah maupun dirumah , tapi aku
bertengkar dengan Amel di facebook saat libur Hari Raya karena dia ikut-ikutan memanggil aku dengan plesetan , akhirnya saat aku masuk sekolah lagi , Amel sudah AGAK tobat , alias dia masih memanggil aku dengan plesetan tapi sudah jarang.
Hari terus berlanjut , aku tetap dipanggil dengan nama plesetan , beberapa anak bahkan menjauhiku saat aku lewat , karena jujur saja plesetan namaku memang jorok.
SKIP TIME
Bulan Oktober saat aku ulang tahun , tidak ada yang spesial , tapi aku sudah tidak mengambil hati dengan nama plesetan ku , tapi tidak berarti aku diam saja , aku sempat menghajar Maulana beberapa minggu atas usulan Bundaku , hasilnya dia sekarang tidak memanggilku dengan nama plesetan , memanggilpun dia akan mencari kawan yang sama-sama ingin mengolokku dengan nama plesetan tersebut. Amel juga tidak memanggilku dengan nama itu , terkecuali saat dia sedang marah padaku atau sedang Bad Mood.
Aku dan Amel sudah mulai menyukai cowok , wajar saja , tapi aku tidak akan menceritakan itu , teman-temanku yang lain juga risih mendengar nama plesetanku , beberapa memberi saran kepadaku (kebanyakan perempuan) , sahabat cowokku , AW , Pak RT , dan RFF juga selalu membuat aku tersenyum setiap hari , masa bodoh sama si MU itu.
SKIP TIME
Dan pada akhirnya aku sekarang punya julukan baru. Aku lebih suka dengan nama itu , daripada nama yang dulu , nama ku yang dulu dibuat plesetan lagu oleh teman-temanku , lantas aku cemberut , tapi mereka berkata "Emang kamu merasa itu namamu ?? Enggak kan ? Yaudah ikutan kita nyanyi aja , kita aja gk maksud ngatain km kok". Mulai saat itu aku juga ikut menyanyi lagu-lagu plesetan yang dibuat teman-temanku.
The End
NB : Jadi anak kita gk boleh jadi bulan-bulanan temen , kita juga harus mengambil suatu tindakan , cuma yang kuat yang bisa bertahan !!! jadi jangan mau diejek..ok ?!
Read More..